KEPERAWATAN
MATERNITAS
ASUHAN
KEPERAWATAN IBU HAMIL
DENGAN
PRE EKLAMSI
OLEH:
Ari
Sulistianto
PO
0320110005
|
Lia Koja
Agusvina
PO
0320110016
|
Made Asma
PO 03201100
|
DOSEN
PEMBIMBING:
Yanti
Sutriyanti, SKM
KEMENTERIAN
KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLTEKKES
KEMENKES BENGKULU
PRODI
KEPERAWATAN CURUP
2012
KATA PENGANTAR
Asalamu’alaikum warahmatullahi
wabarakatuh.
Alhamdulillah,
segala puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan yang maha esa, karena atas
rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan makalah Keperawatan Maternitas mengenai
Asuhan Keperawatan Ibu Hamil dengan Preeklamsi.
Adapun
makalah ini diperuntukkan dalam tugas mata kuliah Keperawatan Maternitas, dan
penulis mengucapkan terima kasih kepada ibu Yanti Sutriyanti, SKM sebagai Dosen
Pembimbing yang telah membimbing kami dalam penyelesaian makalah ini.
Penulis
juga mengucapkan terima kasih kepada teman sejawat yang telah membantu dalam
proses penyelesaian makalah ini.
Di dalam
makalah ini penulis memohon maaf bila ada kesalahan baik didalam penulisan
makalah maupun dalam penyampaian materi ini. Dan juga penulis berharap agar
nantinya makalah ini bermanfaat bagi mahasiswa-mahasiswi khusunya di Prodi
Keperawatan Curup Poltekkes Kemenkes Bengkulu.
Wassalamu’alaikum
warahmatullahi wabarakatuh.
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR
BELAKANG
Pre-eklamsia dan eklamsia merupakan
kumpulan gejala yang timbul pada ibu hamil, bersalin dan dalam masa nifas yang
terdiri dari trias: hipertensi, proteinuria dan oedema, yang kadang-kadang
disertai konvulsi sampai koma. Ibu tersebut tidak menunjukkan tanda-tanda
kelainan vaskuler atau hipertensi sebelumnya (Mochtar, 1998).
Tingginya kejadian
pre-eklamsia- eklamsia di negara-negara berkembang dihubungkan dengan masih
rendahnya status sosial ekonomi dan tingkat pendidikan yang dimiliki kebanyakan
masyarakat. Kedua hal tersebut saling terkait dan sangat berperan dalam menentukan
tingkat penyerapan dan pemahaman terhadap berbagai informasi/masalah kesehatan
yang timbul baik pada dirinya ataupun untuk lingkungan sekitarnya (Zuhrina,
2010).
Menurut World Health Organization
(WHO), salah satu penyebab morbiditas dan mortalitas ibu dan janin adalah
pre-eklamsia (PE), angka kejadiannya berkisar antara 0,51%-38,4%. Di negara maju
angka kejadian pre- eklampsia berkisar 6-7% dan eklampsia 0,1-0,7%. Sedangkan
angka kematian ibu yang diakibatkan pre-eklampsia dan eklampsia di negara berkembang
masih tinggi (Amelda, 2008).
Berdasarkan kejadian tersebut, maka
kami tertarik untuk membahas hal ini, serta sebagai tugas dalam makalah Keperawatan Maternitas
Asuhan Keperawatan Ibu Hamil dengan Preeklamsi.
ZIDDU
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
Hapus